Ketika Saya dan Menteri Rizal Ramli Sama-Sama Mengaggumi Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta


Keren dan luar biasa, itulah ungkapan Menko Maritim dan Sumber Daya, Rizal Ramli, saat meninjau Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta yang pembangunannya sudah memasuki tahap akhir ini. Kekaguman itulah yang saya lihat saat melakukan kunjungan bersama temen-temen blogger Liputan6.com  atas undangan dari Angkasa Pura II di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta hari Jumat (24/6) kemarin. Rizal Ramli terlihat begitu senang dengan progress dari pembangunan Terminal 3 yang sehabis lebaran ini akan diresmikan oleh Presiden Joko Widodo.
Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta
Mungkin hanya sebuah kebetulan semata saya berada di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta bersamaan dengan kehadiran Pak Menteri Rizal Ramli. Kekaguman yang dirasakan Pak Menteri juga saya rasakan. Sejak menginjakan kaki pertama kali di Terminal 3 yang memiliki luas total bangunan mencapai 422.804.40 m2 rasa kagum sudah menghampiri benak saya. Sejauh mata memandang terlihat bangunan terminal yang megah dah luas. Saya tidak mau melewatkan setiap sudut berada di Terminal 3 dan mencoba mengabadikan dengan kamera ponsel saya. Mulai dari pintu masuk terminal hingga sudut ruang tunggu di terminal 3 semuanya tertata dengan apik dan keren. Sungguh terasa betapa pihak Angkasa Pura II membuat Terminal 3 ini sangat memperhatikan desain gedung yang membuat penumpang terkagum-kagum dengan kemegahannya.
Salah satu Gate di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta
Sudut favorit buat saya di Terminal 3 adalah foto berukuran besar dari para tokoh-tokoh publik negeri ini. Dalam foto-foto ini terlihat para tokoh masyarakat sedang melakukan aktifitas. Seperti sosok sang maestro biola Indonesia Idris Sardi yang sedang bermain biola di pinggir jalan. Ada juga Presiden Joko Widodo yang sedang beraktifitas memotong kayu di tempat usaha mebel yang dimilikinya. Sudut ini menjadi tempat yang pas untuk mengabadikan momen berada di Terminal 3. Seorang Rizal Ramli bahkan memilih tempat ini untuk menjawab pertanyaan para wartawan dan blogger. Pak Menteri sempat berujar, “wah ada foto Pak Jokowi ini” ujar Rizal dengan sedikit senyum. Selain itu, ada juga sosok vokalis Slank, Kaka, yang memiliki ciri khas bertelanjang dada dengan tato yang ada di sekitar bagian tubuhnya.


Salah satu sudut favorit saya di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta
Sudut lainnya yang juga menjadi favorit saya di Terminal 3 adalah ruang tunggu pesawat yang didesain dengan kursi-kursi  berwarna cerah yang diletakan dengan meja kecil di depannya. Ruang tunggu menjadi tempat yang sangat nyaman untuk saya menunggu pesawat siap berangkat. Duduk berlama-lama di ruang tunggu seperti tidak membosankan karena pemandangan yang lapang dan luas. Selain itu, kita juga bisa melihat pesawat yang akan kita naiki dari kaca yang ada di ruang tunggu ini. Kita bisa melihat dan memantau aktivitas pesawat yang nantinya akan mengantarkan kita ke tempat tujuan.
Pak Rizal Ramli di wawancara media di sudut favorit saya di Terminal 3
Saya juga sempat melihat ruang tunggu di kelas bisnis yang berada di lantai bawah. Di sini saya merasakan kenyamanan dari sebuah ruang tunggu sebuah bandara. Kursi-kursi berwarna cokelat di desain dengan tata letak yang membuat kita nyaman duduk menunggu pesawat kita akan tiba. Di sekitar ruang tunggu ini juga terdapat area untuk kita melakukan check in yang membuat penumpang di kelas bisnis tidak perlu repot mencari tempat untuk melakukan check in sebelum naik ke pesawat. 
Pose di ruang tunggu Terminal 3 yang cozy dan nyaman
Satu yang asyik dan menyenangkan berada di area ruang tunggu Terminal 3 yakni di sekitar ruang tunggu juga terdapat area komersial dimana terdapat toko-toko yang menjual makanan hingga souvenir-souvenir. Saya bisa berkeliling di area komersial sambil menunggu pesawat berangkat untuk sekedar membeli cemilan ataupun menikmati segelas cappuccino di salah satu kedai kopi internasional. Komersial area di Terminal 3 memang diciptakan untuk membuat para penumpang nyaman untuk berbelanja di sekitar area terminal.  Terkadang komersial area di sebuah bandara menjadi sasaran bagi para penumpang untuk berburu souvenir ataupun makanan untuk dijadikan oleh-oleh bagi sanak saudara di rumah. 
Ruang tunggu di kelas bisnis
Untuk area komersil  di terminal 3, memiliki konsep Walkthrough Shop system. Area komersil ini di desain memanjang di sepanjang Terminal 3 dan penumpang bisa berjalan kaki mengelilingi area komersial yang ada di lantai 1 dan lantai 2. Untuk area komersil di Terminal 3 memiliki luas sekitar 45.924m2 yang membuat penumpang bisa dengan nyaman berkeliling area ini. 
Toilet yang bersih dan nyaman di Terminal 3
Fasilitas umum  pun tidak ketinggalan di desain senyaman mungkin untuk para penumpang. Saya mencoba berkeliling area di sekitar ruang tunggu Terminal 3 dan mendapati  toilet yang bersih dan nyaman. Tidak hanya itu, saya pun tidak lupa untuk menunaikan ibadah shalat di Mushola yang luas dan nyaman. Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta memang menyediakan fasilitas umum dengan tingkat kenyamanan yang bagus untuk para penumpang. Fasilitas umum ini tidak hanya berada di sekitar ruang tunggu, di lantai bawah Terminal 3 juga tersedia fasilitas umum yang sama nyamannya. Begitu saya memasuki salah satu Gate di terminal 3 maka kenyamanan seperti menyambut kedatangan saya di sana. 
Pemandangan langit di luar Terminal 3 bisa dilihat dari ruang tunggu
Selain toilet dan mushola, area parkir di Terminal 3 juga didesain dengan nyaman untuk para penumpang memarkir kendaraan. Terminal 3 memiliki gedung parkir dengan luas 85.578.00 m2. Dengan gedung parkir seluas ini kita tidak perlu khawatir kesulitan mencari tempat parkir untuk kendaraan yang kita bawa. Masalah klasik susah mencari tempat parkir jika berada di bandara-bandara di Indonesia nampaknya tidak akan terjadi di Terminal 3 ini. Penumpang dan para pengantar bisa dengan nyaman memarkir kendaraannya di gedung parkir ini.  
Papan petunjuk untuk memudahkan para penumpang
Terminal 3 yang diperuntukan untuk penerbangan internasional dan domestik memang menjadi wajah baru dari Bandara Soekarno Hatta. Terminal 3 yang dibangun dengan  konsep  Eco Green ini  dibangun dengan kapasitas 25.000.000 penumpang per tahun.  Salah satu teknologi Eco Green yang ada di Terminal 3 ini adalah teknologi Rain Water System yakni sebuah teknologi untuk menampung air hujan sehingga bisa digunakan sebagai air bersih. Ada juga teknologi Recycle Water yang mampu mengolah air toilet sehingga dapat menghemat penggunaan air.
Ruang tunggu di Terminal 3 juga ramah untuk anak-anak dengan adanya arena bermain
Oia, Terminal 3 ini memiliki total 28 gate yang terdiri dari 10 gate untuk penerbangan internasional dan 18 gate untuk penerbangan domestik. Salah satu maskapai penerbangan yang menggunakan Terminal 3 ini adalah maskapai Garuda Indonesia. Sementara untuk menjamin kenyamanan penumpang masuk dan keluar pesawat, di Terminal 3 tersedia 44 unit garbarata yang bisa digunakan penumpang untuk keluar dan masuk pesawat.
Ruang Check in untuk para penumpang bisnis class
Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta memiliki konsep nusantara yang menjadi cerminan dari keragaman suku bangsa dan kebudayaan nusantara. Ini bisa dilihat dari beberapa bentuk bangunan yang melengkung yang menyerupai rumah-rumah adat di Indonesia.  Kalau ada ungkapan, Bandara menjadi pintu gerbang dari sebuah bangsa, rasanya ungkapan ini terasa begitu pas ketika kita memasuki sebuah bandara. Bandara seperti menjadi representasi dan cerminan sebuah bangsa. Kondisi bandara yang ada di sebuah negara memberikan image langsung terhadap gambaran sebuah bangsa. 

Semoga dengan berdirinya Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta yang menjadi pendukung kegiatan pariwisata di Indonesia ini bisa menjadi cerminan bagi Indonesia yang memiliki ragam budaya dan suku bangsa di mata para turis dan warga asing yang berkunjung ke negara kita.

Komentar

  1. Hebat!!! Tak sabar rasanya ingin menikmati suasana terminal 3 tersebut

    BalasHapus
  2. Waahhh keren ya,
    Saya saja sampai 20 tahun ini belum pernah naik pesawat
    Jadi makin pengen

    BalasHapus
    Balasan
    1. ayo Bim, main-main ke Terminal 3, keren tempatnya :)

      Hapus
  3. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  4. Keren ya, terminalnya! Jadi penasaran kalau udah jadi kek gimana bentuknya ;)

    BalasHapus
  5. Wah, klo baca tulisan ini mah sepertinya bandara 3 ini udah mirip bandara internasional negara maju lainnya. Keren bingit.
    Ada jg area playground buat anak2 jg gak mas? Jg penting lho.. spy anak2 gak bosan menunggu di bandara sbelum masuk pesawat. Bandara Frankfurt & Dubai ada.

    BalasHapus
  6. Ada mba Indah, itu salah satunya yang ada di foto. Terminal 3 ramah buat anak-anak :)

    BalasHapus
  7. Wah bagus ya bandara terminal 3

    Salam kenal dr blogger ala2

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan Populer